Pikat News

Kalapas Narkotika Bandung berikan arahan kepada WBP: Tegaskan Disiplin dan Pembinaan

Posted by : pikatnew February 19, 2025 Tags : baleendah , ciparay , lpn bandung

Bandung, 18 Februari 2025 – Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Bandung, Ahmad Tohari, bersama jajaran pejabat manajerial, memberikan pengarahan kepada warga binaan dalam sebuah kegiatan yang berlangsung di Aula Sabilulungan pada Selasa (18/2).

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan motivasi dan arahan kepada warga binaan agar memanfaatkan masa pembinaan di dalam lapas dengan sebaik-baiknya. Dalam kesempatan tersebut, Ahmad Tohari menekankan pentingnya perubahan sikap dan perilaku bagi warga binaan.

Dalam arahannya Kalapas Narkotika Bandung, Ahmad Tohari juga menegaskan apa yang telah menjadi instruksi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan bahwa tidak ada toleransi terhadap peredaran narkoba di dalam lapas.

“Siapa pun yang mencoba menyelundupkan atau menggunakan narkoba akan kami laporkan ke pihak berwajib. Kami juga akan melakukan tes urin secara acak, dan jika ada yang terbukti positif, akan langsung dimasukkan ke sel isolasi,” tegasnya.

“Jangan berkecil hati, dunia ini berputar. Tidak menutup kemungkinan setelah bebas nanti, kalian bisa menjadi orang hebat,” ujar Kalapas.

Ia juga mengingatkan agar warga binaan tidak menyia-nyiakan kesempatan yang ada dan menghindari pelanggaran yang dapat menghambat hak-hak mereka, seperti remisi.

Pengarahan ini disambut baik oleh warga binaan, yang juga diberikan kesempatan untuk berdiskusi dan mengajukan pertanyaan. Setelah sesi tanya jawab, kegiatan ditutup dengan arahan agar seluruh warga binaan kembali ke kamar hunian masing-masing dengan tertib.

Dengan adanya pengarahan ini, diharapkan warga binaan semakin termotivasi untuk menjalani masa pembinaan dengan baik serta menjauhi pelanggaran yang dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain.

#Kemenimipas
#Ditjenpas
#Sesditjenpas
#Guardandguide
#PemasyarakatanPastiBermanfaat
#TransformasiPemasyarakatan
#MedsosuntukPemasayrakatan
#PemasyarakatanBerdampak

RELATED POSTS
FOLLOW US