Pikat News

Dibalik Jeruji Besi: Apresiasi Mahasiswa/i UNLA Terhadap Pembinaan Narapidana Di Lapas Narkotika Bandung

Posted by : pikatnew February 7, 2025 Tags : baleendah , ciparay , lpn bandung

Bandung, 6 Februari 2025 – Sejumlah mahasiswa dan mahasiswi Universitas Langlangbuana Bandung mengapresiasi kegiatan program pembinaan di Lapas Narkotika Bandung, untuk memberikan dukungan terhadap warga binaan yang tengah mengikuti program pembinaan. Kegiatan ini diadakan sebagai bagian dari upaya mendukung rehabilitasi sosial dan mental para narapidana serta meningkatkan kesadaran tentang pentingnya pengembangan diri di masa depan.

Dalam kesempatan tersebut, mahasiswa-mahasiswi ini memberikan apresiasi kepada warga binaan atas semangat dan usaha mereka dalam mengikuti berbagai program pembinaan, termasuk pelatihan keterampilan, pendidikan, serta program konseling yang dirancang untuk membantu mereka memulai kehidupan baru setelah menjalani masa hukuman.

Pihak Lapas Narkotika Bandung menyambut baik kegiatan tersebut. Kepala Lapas, Margono, mengungkapkan bahwa pihaknya sangat mengapresiasi peran aktif dari mahasiswa dalam mendukung program pembinaan di lapas. “Dengan adanya apresiasi seperti ini, kami berharap warga binaan merasa dihargai dan semakin termotivasi untuk terus berusaha dalam membangun masa depan yang lebih baik,” tambahnya.

Mahasiswa Universitas Langlangbuana Bandung telah memberikan kontribusi nyata dalam mendukung perubahan positif bagi warga binaan dan menciptakan kesadaran kolektif akan pentingnya proses rehabilitasi.

#kemenimipasri
#lpnbandung
#humaslpnbandung

RELATED POSTS
FOLLOW US